Salah satu agenda road trip ke Lampung yang aku dan suami rencanakan adalah ke pulau Pahawang. Soalnya kalau denger kata Lampung tuh kayak udah identik dengan Pahawang dan Way Kambas ya kan. Jadi ya kami memang mau ke dua tempat itu kalau ada kesempatan ke Lampung. Berhubung Way Kambas ternyata masih tutup, jadilah tur pulau Pahawang seharian bersama anak-anak ini kami jadikan tujuan utama kami ke Lampung deh.
Tadinya kami berpikir antara mau menginap di sana (sekitar pulau Pahawang) atau menginap di kota saja baru melakukan tur pulau Pahawang bersama anak-anak dari kota bandar Lampung itu. Setelah beberapa hari membandingkan harga penginapan, akhirnya kami pilih untuk menginap di kota Bandar Lampung saja. Selain penginapannya lebih murah, aku kan bawa anak balita juga ya bu, kalau menginap di pulau Pahawang dengan halaman kamarnya langsung ke laut kan ngeri-ngeri sedep yaa, hehehe.
Continue reading “Tur Pulau Pahawang Sehari Bersama Anak-anak”