Botol Philips Avent

Persiapan Melahirkan: Avent Natural Bottle Sebagai Peralatan ASIP

Berhubung sekarang sedang masa-masanya menunggu lahiran, saya udah mulai mempersiapkan apa-apa yang dibutuhkan. Sekarang aja udah 36 minggu inih, nulis ini pun udah pembukaan 1 sebetulnya, yang pembukaannya gak nambah-nambah, huhu. Jadilah makin semangat dan gak sabar pengen make dan menggunakan semua yang udah disiapkan ituh, termasuk botol susu.

Loh, kok botol susu? Emang saya gak mau ngasih ASI? Jelas mau donk, botol susu itu sebagai persiapan saja, persiapan kalau sewaktu-waktu adiknya Naia nanti saya tinggal dan menyusu ASIP saya. Butuh kan? Soalnya pengalaman Naia, awal-awal diberi ASIP itu emang gak bisa kalau hanya melalui sendok atau gelas. Continue reading “Persiapan Melahirkan: Avent Natural Bottle Sebagai Peralatan ASIP”